Negara kita sendiri, Nusantara memang tidak ada habisnya keindahan pulau-pulaunya. Dari keindahan pegunungan dan hutan asrinya, sampai keindahan ribuan kepulauan yang menghiasi lautan Indonesia. Dengan beragamnya pulau yang menjadi destinasi wisata, Indonesia adalah surganya para traveller, dan tentu saja destinasi pulau Indonesia tidak ada matinya.
Berbagai biro dan agensi wisata menyediakan beragam paket dengan beragam harga, mulai dari paket liburan domestik, harga paket wisata Sabang termurah, dan beragam paket liburan di seluruh nusantara dengan harga yang terjangkau, aman, nyaman, dan pastinya mematuhi protokol kesehatan.
Keindahan pantai dan kepulauan Indonesia sudah tidak dapat diragukan lagi. Tidak hanya keindahan pantainya, tetapi juga berbagai hal lain seperti keindahan terumbu karang bagi para pecinta diving, surga kuliner tradisional bagi para pecinta kuliner, kebudayaan lokal yang beragam, dan masih banyak lagi hal-hal menarik dan baru yang bisa Anda jumpai di berbagai kepulauan destinasi wisata Indonesia.
Ini Dia 6 Destinasi Pulau Terindah, Nyaman dan Aman yang Bisa Anda Jelajahi
Dari Sabang sampai Merauke, Indonesia menyediakan berbagai pulau yang indah nan eksotis, dengan keindahan alam, kearifan lokal, dan kebudayaan yang beragam. Mencari paket wisata murah? Dan mencari harga paket wisata Sabang yang terbaik? Coba cek tempat kami di sini.
Langsung saja, inilah 6 destinasi pulau terindah di Nusantara. Beberapa di antaranya mungkin sudah Anda kenali, atau mungkin saja Anda belum tahu sama sekali beberapa di antaranya, dan mungkin saja akan menjadi list destinasi wisata Anda nantinya.
- Pulau Karimunjawa
Kita mulai list destinasi pulau kita dengan pulau yang terletak di sebelah utara pulau Jawa. Pulau Karimunjawa berada di Kabupaten Jepara, Jawa tengah, menjadi rumah bagi hewan-hewan endemik seperti Penyu sisik, Penyu Hijau, dan elang laut ini, menjadi salah satu destinasi wisata yang recommended.
Selain transport yang mudah, pulau ini juga menjadi surga bagi para pecinta snorkeling karena keindahan taman lautnya yang bukan main.
- Pulau Saumlaki
Pulau Saumlaki terletak di Kabupaten Maluku Tenggara. Dikarenakan lokasinya yang cukup jauh dari Maluku, maka pulau ini mungkin tidak menjadi destinasi wisata yang populer. Namun karena keindahan pantai tersembunyi inilah yang menjadikan pulau ini mulai ramai diperbincangkan para pecinta pulau dan pantai Indonesia.
- Pulau Mentawai
Destinasi wisata yang satu ini mungkin terdengar tidak asing di telinga beberapa traveller. Pulau yang terletak di Provinsi Sumatra Barat ini, menjadi objek wisata yang cukup terkenal, terutama bagi para pecinta surfing. Karena ombaknya yang terkenal menantang.
Jika Anda berwisata ke Kepulauan Mentawai, jangan lupa untuk menikmati berbagai macam kuliner bahari yang ada di pulau ini. Pulau Mentawai terkenal dengan berbagai seafood lezat mulai dari ikan kerapu, ikan kakap, tuna dan berbagai seafood eksotis yang bisa Anda cicipi.
- Nusa Penida
Pulau Nusa Penida tidak jauh lokasinya dari Pulau Bali, karena berlokasi di sebelah Tenggara pulau Dewata ini. Dengan akses yang mudah, Pulau Nusa Penida ini menjadi salah satu destinasi wisata liburan domestik yang perlu Anda coba.
Nusa Penida itu sendiri menyediakan berbagai keindahan alam yang bukan main indahnya, seperti Batu Meling, Batu Abah, Batu Lumbung, Malibu Point, Crystal Bay, dan berbagai keindahan alam lainnya.
- Kepulauan Komodo
Kepulauan yang digadang-gadang menjadi rumah bagi hewan ikonik Indonesia, yaitu Komodo. Kepulauan Komodo ini menjadi rumah bagi kadal raksasa purba yang menjadi hewan endemik, sekaligus hewan yang menjadi ikon bagi Indonesia ini.
Di Kepulauan Komodo Anda bisa menjelajahi berbagai tempat, tidak hanya melihat langsung komodo, tetapi ada berbagai tempat eksotis yang bisa Anda kunjungi, mulai dari Labuan Bajo, Pantai Pink yang eksotis pemandangannya, serta berbagai taman laut di sekeliling Labuan Bajo dan Pulau Pandar.
- Pulau Sabang
Untuk mengakhiri list ini, kita akan melihat ke pulau paling barat dari wilayah Indonesia, yaitu pulau Sabang. Pulau sabang ini terletak di provinsi Nanggroe Aceh Darussalam, dan merupakan pulau paling ujung barat wilayah Indonesia.
Kepulauan Sabang ini memiliki budaya yang sangat menarik untuk dilihat, dan keindahan pantai yang tidak kalah indahnya.
Ingin mencoba pergi ke pulau paling ujung barat Indonesia ini? Anda bisa menggunakan paket liburan pulau sabang, dan mencari harga paket wisata Sabang yang paling murah dari kami.